Minggu, 25 Agustus 2013

KLAPERTART


Bahan-bahan :
600 ml susu cair
175 gram gula pasir
1 sendok teh garam
30 gram maizena, larutkan dengan 35 ml air
65 gram tepung terigu protein sedang
50 gram mentega tawar
4 kuning telur, kocok lepas
250 gram kelapa muda, keruk lebar
30 gram kenari, iris panjang
25 gram kismis

Bahan Taburan:
15 gram kismis, potong dua bagian
25 gram kenari, iris panjang
1/4 sendok teh kayumanis bubuk


Cara membuat:
  1. Rebus 350 ml susu cair (dari 600 ml susu cair), gula pasir, dan garam sambil diaduk sampai mendidih.
  2. Larutkan maizena dan tepung terigu dengan sisa 250 ml susu cair. Tuang ke rebusan susu. Masak sampai meletup-letup. Angkat.
  3. Masukkan kuning telur. Aduk sampai licin. Tambahkan mentega tawar. Aduk rata. Tambahkan kelapa muda, kenari, dan kismis. Aduk rata.
  4. Tuang di pinggan tahan panas yang dioles margarin. Tabur kismis dan kenari.
  5. Letakkan diloyang 20x20x4cm yang diberi sedikit air. Oven dengan api bawah suhu 160 derajat Celsius 40 menit sampai matang.
  6. Sajikan dengan taburan kayumanis bubuk.

manfaat kopi

manfaat kopi adalah sebagai berikut:
  • Mencegah kanker
  • Mencegah serangan jantung
  • Mencegah stroke
  • Mencegah diabetes tipe II
  • Meningkatkan system imun tubuh
  • Mencegah seseorang terkena sirosis
  • Mengobati batu ginjal
  • Dan masih banyak lainnya

bubur kampyun





Bahan Biji Salak:
200 gram ubi merah, kukus, haluskan
70 gram tepung sagu
1/4 sendok teh garam
1 sendok makan gula pasir
125 gram gula merah, sisir halus
500 ml air
2 lembar daun pandan
1 sendok makan sagu, larutkan dengan 1 sendok makan air
50 gram buah nangka, potong kotak kecil

Bahan Bubur Sumsum:
150 gram tepung beras
50 gram tepung sagu
1 sendok teh garam
4 sendok makan gula pasir
500 ml santan, dari 1 butir kelapa
50 ml air suji, dari 30 lembar daun suji dan 3 lembar pandan
2 lembar daun pandan
25 gram sagu mutiara merah

Bahan Ketan Hitam:
100 gram ketan hitam, rendam 1 jam
750 ml air
2 lembar pandan, ikat
1/8 sendok teh garam
75 gram gula pasir

Bahan Pelengkap:
15 buah pisang kepok, kukus, potong miring
50 gram kolang kaling warna merah, potong panjang
50 gram kolang kaling warna hijau, potong panjang

Bahan Saus:
1.500 ml santan dari 1/2 butir kelapa
300 gram gula merah sisir
3 lembar pandan, ikat
3/4 sendok teh garam


Cara membuat:
  1. Biji salak, rebus air dan gula merah sampai larut. Saring. Masukkan daun pandan. Masak sambil diaduk hingga harum. Sisihkan.
  2. Aduk rata ubi, tepung sagu, dan garam. Bentuk lonjong kecil. Rebus dalam air mendidih hingga terapung. Tiriskan. Masukkan dalam rebusan air gula merah. Masak sambil diaduk sampai kental. Tambahkan nangka. Aduk rata. Sisihkan.
  3. Bubur sumsum, campur tepung beras, tepung sagu, garam, gula, santan, daun suji, daun pandan, dan pewarna hijau. Aduk hingga meletup-letup. Siapkan cetakan bolu sakura yang sudah dioles minyak. Beri sagu mutiara. Tuang adonan bubur. Biarkan hingga mengeras. Keluarkan dari cetakan. Sisihkan.
  4. Ketan hitam, panaskan air dan daun pandan hingga mendidih. Masukkan ketan. Masak sambil diaduk hingga empuk. Tambahkan gula. Aduk hingga meresap.
  5. Saus, masak santan, gula merah, daun pandan, dan garam sambil diaduk hingga mendidih dan gula larut. Saring. Masak kembali hingga mengental.
  6. Sajikan bubur bersama biji salak, ketan hitam, pisang, saus, dan pelengkapnya.

tumis kambing



Resep Tumis daging kambing


Bahan:

* 1/4 daging kambing tanpa lemak
* 2 buah bawang bombay( iris halus )
* 4 saset kecap manis
* 1/2 gelas air
* 2 lbr daun salam
* 1 ptg lengkuas( memarkan )
* 1 ptg jahe( memarkan )
* 1 btg sereh( memarkan )
* 4 sdm minyak goreng
* gula, garam secukupnya

Bumbu:

* 4 siung bawang putih
* 1 sdt lada

Cara membuat:

* Rebus daging kambing sampai empuk,angkat, potong-
potong, tiriskan( air rebusan dibuang )
* Haluskan bumbu, tumis sampai harum bersama bawang
bombay, masukkan air, kecap, jahe, lengkuas,sereh,
garam, gula, didihkan.
* Kemudian masukkan daging,aduk-aduk sampai bumbu
meresap, angkat, taburi bawang goreng.

mochi


 
Bahan Kulit:
200 gram tepung ketan
275 ml santan dari 1/2 butir kelapa
1/2 sendok teh garam
125 gram gula pasir
30 gram mentega putih

Bahan Isi:
100 gram selai coklat
25 gram susu bubuk

Bahan Pelapis:
75 gram wijen putih, sangrai


Cara membuat:
  1. Isi,  aduk rata selai coklat dan susu bubuk. Sisihkan.
  2. Kulit, tuang santan ke dalam campuran tepung ketan dan garam. Aduk rata. Saring sampai halus.
  3. Tuang ke dalam pinggan tahan panas.
  4. Kukus  di atas api sedang 30 menit sampai matang. Angkat. Panas-panas, mixer menggunakan kaki spiral sambil ditambah gula pasir, dan mentega putih sampai kalis. Biarkan dingin.
  5. Ambil 15 gram adonan kulit. Pipihkan. Isi dengan selai coklat. Bentuk bola. Gulingkan di atas pelapis.

putu mayang


Kue Putu Mayang

  • tepung beras 250 gram
  • air 50 ml
  • air mendidih, kurang lebih 300 ml
  • garam 1/4 sendok teh
  • pewarna makanan merah dan hijau secukupnya

Bahan Kuah Kue:
  • santan 1 liter dari 1 butir kelapa
  • daun pandan wangi 2 lembar
  • garam secukupnya
  • gula merah 300 gram, sisir

Cara membuat :
  1. Perciki tepung beras dengan air. Bungkus tepung dengan kain tipis. Panaskan panci pengukus, kukus tepung selama 10 menit. Angkat.
  2. Tuangi tepung dengan air mendidih sedikit demi sedikit sambil diaduk hingga rata.
  3. Bagi adonan menjadi tiga bagian, tambahkan satu bagian adonan dengan pewarna hijau. Satu bagian lagi dengan pewarna merah dan sisanya biarkan tetap putih.
  4. Masukkan adonan dalam cetakan petulo, tekan hingga adonan keluar secukupnya. Angkat. Alasi tiap kue dengan daun pisang.
  5. Panaskan panci pengukus, kukus adonan hingga matang kurang lebih 15 menit. Angkat.
  6. Kuah : Campur semua bahan, rebus di atas api sedang sambil terus diaduk hingga mendidih. Angkat dan saring.
  7. Sajikan petulo/Putu Mayang dengan kuahnya.

soto sulung

Soto Sulung

Bahan:
Soto Sulung
Soto Sulung

300 gr daging sengkel
300 gr paru sapi
1 ltr air
3 btg serai, memarkan
4 lbr daun jeruk
2 cm jahe, memarkan
3 sdm minyak goreng

Haluskan:
6 bh bawang merah
3 siung bawang putih
5 btr kemiri, sangrai
3 cm kunyit, bakar
1 sdm garam
1 sdt lada bubuk

Pelengkap:
daun bawang + seledri
bawang goreng
telur rebus
jeruk nipis
sambal

Cara membuat:
1. Rebus daging sengkel sampai empuk. Angkat lalu potong-potong sesuai selera, sisihkan kaldunya.
2. Rebus paru sampai empuk, angkat lalu potong-potong menurut selera.
3. Rebus lagi air kaldu, tambahkan air panas hingga lebih kurang 1 liter. Tambahkan serai, daun jeruk, dan jahe.
4. Panaskan minyak goreng, tumis bumbu halus sampai harum, masukkan ke dalam rebusan kaldu. Masukkan potongan daging dan paru. Masak sampai bumbu meresap.
5. Sajikan dalam mangkuk, taburi bawang goreng, daun bawang, seledri, telur rebus, jeruk nipis, dan sambal.

soto sulung

Soto Sulung

Bahan:
Soto Sulung
Soto Sulung

300 gr daging sengkel
300 gr paru sapi
1 ltr air
3 btg serai, memarkan
4 lbr daun jeruk
2 cm jahe, memarkan
3 sdm minyak goreng

Haluskan:
6 bh bawang merah
3 siung bawang putih
5 btr kemiri, sangrai
3 cm kunyit, bakar
1 sdm garam
1 sdt lada bubuk

Pelengkap:
daun bawang + seledri
bawang goreng
telur rebus
jeruk nipis
sambal

Cara membuat:
1. Rebus daging sengkel sampai empuk. Angkat lalu potong-potong sesuai selera, sisihkan kaldunya.
2. Rebus paru sampai empuk, angkat lalu potong-potong menurut selera.
3. Rebus lagi air kaldu, tambahkan air panas hingga lebih kurang 1 liter. Tambahkan serai, daun jeruk, dan jahe.
4. Panaskan minyak goreng, tumis bumbu halus sampai harum, masukkan ke dalam rebusan kaldu. Masukkan potongan daging dan paru. Masak sampai bumbu meresap.
5. Sajikan dalam mangkuk, taburi bawang goreng, daun bawang, seledri, telur rebus, jeruk nipis, dan sambal.

rumah indah

membangun rumah nyaman

Berikut kami berikan tips untuk bangun rumah tinggal murah :
  • Pastikan Anda memiliki Anggaran Biaya. Hal ini penting untuk memilah milah pemilihan bahan bangunan
  • Buat konsep ruang yang simetris agar hemat dalam penempatan  pondasi, kolom, balok struktur. Ini  jelas membantu apalagi jika rumah tinggal Anda bertingkat.
  • Jangan terlalu banyak menggunakan sekat dinding dan lekukan lekukan yang tidak perlu. Hal ini untuk menghemat dinding bata / partisi yang akan dipakai
  • Gunakan bahan bangunan hias yang perlu saja (hindari pemakaian batu alam dan mainan-mainan yang dirasa cukup membuat boros). Anda bisa menambahkan mainan dan hiasan ini dikemudian hari, jika budget Anda mencukupi.
  • Atap bisa tetap menggunakan rangka baja ringan disamping kayu. Hal ini karena biaya rangka baja ringan sekarang bisa lebih murah daripada kayu. Atap pelana lebih murah daripada atap perisai. Jika anda tidak keberatan, bisa dipikirkan penggunaan rangka baja canal C saja dengan penutup atap Asbes non asbestos, galvalum atau atap PVC yang tidak berisik, yang tentu saja lebih murah daripada pemakaian atap rangka baja ringan dengan genteng.
  • Gunakan cat dan kombinasi warna sehingga cukup menarik, dan terkesan tidak murahan. Cat exterior sebaiknya tetap digunakan, karena menjamin keawetan warna pada dinding luar. Untuk dinding dalam, cukup menggunakan cat interior standart.
  • Pemilihan keramik, cukup dengan keramik biasa 30×30, atau 40×40 jika budget Anda mencukupi. Pakai pemilihan warna yang sesuai tentunya. Padukan dengan warna dinding.
  • Untuk kusen, gunakan kusen aluminium. Hal ini karena biaya hampir sama bahkan relatif lebih ringan dibanding dengan kusen kayu bengkirai/kamper. Jangan menggunakan kusen kayu biasa, kami rasa kusen kayu biasa kelas III, tidak tahan lama apalagi jika rumah tinggal Anda berada dikawasan anti rayap.

kolak campur


 
Bahan Kolak:
8 buah pisang kepok, potong serong tebal 1 1/2 cm
2.000 ml santan dari 1 butir kelapa
350 gram gula merah, sisir
1/4 sendok teh garam
2 lembar daun pandan
2 sendok teh tepung sagu dan 1 sendok makan air larutkan untuk mengentalkan
150 gram kelapa muda, kerok lebar
150 gram kolang-kaling

Bahan Bola-bola Singkong:
200 gram singkong, kukus, haluskan
50 gram tepung sagu
25 gram gula pasir
1/4 sendok teh garam
2 sendok makan air panas
50 gram nangka, potong kotak kecil

Bahan Cenil:
150 gram tepung sagu
25 gram gula pasir
1/4 sendok teh garam
75 ml air panas
1.000 ml air untuk merebus
3 tetes pewarna merah
3 tetes pewarna hijau


Cara membuat:
  1. Bola-bola singkong, campur singkong, tepung sagu, gula, dan garam. Tambahkan air panas. Uleni rata. Ambil sedikit campuran singkong. Isi dengan nangka. Rebus hingga mengapung. Angkat. Tiriskan.
  2. Cenil, campur tepung sagu, gula, dan garam. Aduk rata. Tuang air hangat sedikit-sedikit hingga dapat dibentuk. Bagi 2 bagian. Satu bagian tambahkan pewarna merah. Satu bagian lagi tambahkan pewarna hijau. Pulung panjang. Potong miring. Rebus hingga mengapung. Angkat. Tiriskan.
  3. Kolak, rebus santan, gula merah, dan garam sambil diaduk sampai mendidih. Saring. Didihkan kembali. Tambahkan daun pandan, pisang kapok dan kolang-kaling. Rebus sampai pisang layu dan matang.
  4. Kentalkan dengan larutan tepung sagu. Masak sambil diaduk sampai meletup-letup. Masukkan cenil. Masak sambil diaduk hingga meresap. Tambahkan kelapa muda dan singkong. Aduk rata. Masak sampai mendidih kembali.

pahlawan

Berikut adalah daftar 29 tokoh yang telah ditetapkan sebagai Pahlawan Nasional. Daftar ini disusun berdasarkan data di situs web Kementerian Sosial per Januari 2010 dilengkapi dengan daftar Pahlawan Nasional yang ditetapkan setelahnya. Karena perdebatan yang masih berlangsung mengenai statusnya, Pahlawan Perintis Kemerdekaan dan Pahlawan Ampera tidak dimasukkan ke dalam daftar ini.
No.
Nama
Gelar Tanggal penetapan Dasar penetapan
1 Abdul Muis Pahlawan Kemerdekaan Nasional 30 Agustus 1959 Keppres No. 218 Tahun 1959
2 Ki Hajar Dewantara Pahlawan Kemerdekaan Nasional 28 November 1959 Keppres No. 305 Tahun 1959
3 Raden Mas Soerjopranoto Pahlawan Kemerdekaan Nasional 30 November 1959 Keppres No. 310 Tahun 1959
4 Mohammad Husni Thamrin Pahlawan Kemerdekaan Nasional 28 Juli 1960 Keppres No. 175 Tahun 1960
5 Kiai Haji Samanhudi Pahlawan Kemerdekaan Nasional 9 November 1961 Keppres No. 590 Tahun 1961
6 Oemar Said Tjokroaminoto Pahlawan Kemerdekaan Nasional 9 November 1961 Keppres No. 590 Tahun 1961
7 Ernest Douwes Dekker (Setiabudi) Pahlawan Kemerdekaan Nasional 9 November 1961 Keppres No. 590 Tahun 1961
8 Sisingamangaraja XII Pahlawan Kemerdekaan Nasional 9 November 1961 Keppres No. 590 Tahun 1961
9 Dr. G.S.S.J. Ratulangi Pahlawan Kemerdekaan Nasional 9 November 1961 Keppres No. 590 Tahun 1961
10 dr. Soetomo Pahlawan Kemerdekaan Nasional 27 Desember 1961 Keppres No. 657 Tahun 1961
11 Haji Ahmad Dahlan Pahlawan Kemerdekaan Nasional 27 Desember 1961 Keppres No. 657 Tahun 1961
12 Agus Salim Pahlawan Kemerdekaan Nasional 27 Desember 1961 Keppres No. 657 Tahun 1961
13 Jenderal Gatot Subroto Pahlawan Kemerdekaan Nasional 18 Juni 1962 Keppres No. 222 Tahun 1962
14 Sukarjo Wiryopranoto Pahlawan Kemerdekaan Nasional 29 Oktober 1962 Keppres No. 342 Tahun 1962
15 Ferdinand Lumbantobing Pahlawan Kemerdekaan Nasional 17 November 1962 Keppres No. 361 Tahun 1962
16 Kiai Haji Zainul Arifin Pahlawan Kemerdekaan Nasional 4 Maret 1963 Keppres No. 35 Tahun 1963
17 Tan Malaka Pahlawan Kemerdekaan Nasional 28 Maret 1963 Keppres No. 53 Tahun 1963[4]
18 Mgr. Albertus Sugiyapranata S.J. Pahlawan Kemerdekaan Nasional 26 Juli 1963 Keppres No. 152 Tahun 1963
19 Ir. Raden Juanda Kartawijaya Pahlawan Kemerdekaan Nasional 6 November 1963 Keppres No. 244 Tahun 1963
20 Dr. Saharjo S.H. Pahlawan Kemerdekaan Nasional 29 November 1963 Keppres No. 245 Tahun 1963
21 Cut Nyak Dhien Pahlawan Kemerdekaan Nasional 2 Mei 1964 Keppres No. 106 Tahun 1964[5]
22 Cut Nyak Meutia Pahlawan Kemerdekaan Nasional 2 Mei 1964 Keppres No. 106 Tahun 1964
23 Raden Ajeng Kartini Pahlawan Kemerdekaan Nasional 2 Mei 1964 Keppres No. 108 Tahun 1964
24 dr. Cipto Mangunkusumo Pahlawan Kemerdekaan Nasional 2 Mei 1964 Keppres No. 109 Tahun 1964
25 Kiai Haji Fakhruddin Pahlawan Kemerdekaan Nasional 26 Juni 1964 Keppres No. 163 Tahun 1964
26 Kiai Haji Mas Mansur Pahlawan Kemerdekaan Nasional 26 Juni 1964 Keppres No. 163 tahun 1964
27 Alimin Pahlawan Kemerdekaan Nasional 26 Juni 1964 Keppres No. 163 Tahun 1964[6]
28 dr. Moewardi Pahlawan Kemerdekaan Nasional 4 Agustus 1964 Keppres No. 190 Tahun 1964
29 Wahid Hasyim Pahlawan Kemerdekaan Nasional 24 Agustus 1964 Keppres No. 206 Tahun 1964

Wanita Berjuang

tahu tek

Tahu Tek

Bahan:
Tahu Tek
Tahu Tek

2 bh tahu putih, potong dadu 2 cm
2 bh kentang, kupas, potong dadu 2 cm
50 gr tempe, potong dadu 2 cm
75 gr taoge, seduh air panas sampai lunak, tiriskan
100 gr kol putih, iris halus
minyak goreng

Pelengkap:
bawang goreng
kerupuk bawang

Bumbu:
7 bh cabai rawit merah
1 sdt garam
75 gr kacang tanah goreng
2 sdm petis udang
1 sdt gula merah iris
100 ml air

Cara membuat:
1. Panaskan minyak goreng, goreng masing-masing tahu, kentang, dan tempe sampai matang. Angkat dan tiriskan.
2. Haluskan cabai rawit, garam, dan kacang tanah. Tambahkan petis dan gula merah, haluskan sambil ditambahkan air, aduk rata.
3. Susun dalam piring saji: tahu, kentang, tempe, taoge, dan kol, beri bumbu petis. Taburi bawang goreng dan beri kerupuk.

rujak petis

Rujak Petis

Bahan:
100 gr kol, iris halus
50 gr taoge
50 gr kacang panjang, potong-potong 3 cm
100 gr daun kangkung
1 bh tahu cina, goreng sampai matang kecokelatan, potong-potong
50 gr tempe, potong-potong, goreng sampai matang
1 bh mentimun, iris-iris kecil
kerupuk udang

Bumbu:
3 bh cabai rawit
1 sdt terasi bakar
1 sdm gula merah
1 sdt garam
1 sdt asam jawa
2 cm kencur
2 siung bawang putih
50 gr kacang tanah goreng
1 sdm petis udang

Cara membuat:
1. Didihkan air, rebus masing-masing kol, taoge, kacang panjang, dan kangkung, angkat dan tiriskan.
2. Taruh cabai rawit, terasi, gula merah, garam, asam, kencur, dan bawang putih dalam cobek, ulek sampai halus.
3. Tambahkan kacang tanah dan petis udang, ulek lagi sampai halus.
Tuang 150 ml air matang sedikit demi sedikit sambil terus diulek sampai rata.
4. Masukkan semua sayuran, tahu, tempe, dan mentimun, aduk sampai rata.
Sajikan dengan kerupuk udang.

Lontong Balap

Lontong Balap

Bahan:
Lontong Balap
Lontong Balap

5 bh lontong, potong-potong
200 gr taoge, seduh air panas, tiriskan
1 bh tahu putih, goreng
bawang goreng

Haluskan:
3 siung bawang putih
1/2 sdt ketumbar, sangrai
1/2 sdt garam
1/2 sdt gula pasir

Lento:
75 gr kacang tolo, rendam sampai lunak, tiriskan
30 gr tepung sagu

Kuah:
2 sdm minyak goreng
6 bh bawang merah, iris tipis
3 siung bawang putih, iris tipis
1 ltr air kaldu
1 sdt garam
1 sdt lada bubuk
5 cm jahe, memarkan

Sambal petis (haluskan):
15 bh cabai rawit merah, rebus
3 siung bawang putih, rebus
2 sdm petis udang
1 sdt garam
5 sdm kecap manis

Cara membuat:
1. Buat lento: rebus kacang tolo sampai empuk, lalu tumbuk kasar. Masukkan tepung sagu dan bumbu halus, aduk rata. Ambil 1 sdm adonan, bentuk bulat lonjong lalu goreng sampai matang, sisihkan.
3. Buat kuah: tumis bawang merah dan bawang putih sampai harum, masukkan ke dalam air kaldu. Didihkan bersama garam, lada, dan jahe.
4. Sajikan dalam mangkok lontong, taoge, tahu, lento, dan sambal petis, lalu beri kuah dan taburi bawang goreng.

coklat rolling

Bahan-bahan yang di gunakan :
12 kuning telur
1 putih telur
1/4 sendok teh garam
100 garam gula pasir
50 gram tepung terigu protein sedang
15 gram maizena
25 gram coklat bubuk
1/4 sendok teh baking powder
1/2 sendok teh pasta coklat
100 gram mentega asin, lelehkan

Bahan Isi:
100 ml krim kental
125 gram dark cooking chocolate, potong-potong

Bahan Topping:
100 ml krim kental
175 gram dark cooking chocolate, potong-potong


Cara membuat:
  1. Isi, panaskan krim kental. Tambahkan potongan dark cooking chocolate. Aduk sampai coklat larut. Dinginkan. Kocok sampai lembut. Sisihkan.
  2. Cake, kocok telur, garam, dan gula pasir sampai mengembang. Tambahkan tepung terigu, maizena, coklat bubuk, dan baking powder sambil diayak dan diaduk rata.
  3. Masukkan mentega asin dan coklat pasta sambil diaduk perlahan.
  4. Tuang diloyang 30x25x3 cm yang dioles margarin dan dialas kertas roti.
  5. Oven dengan api bawah suhu 190 derajat Celcius 20 menit hingga matang.
  6. Oles cake dengan bahan isi. Gulung dan padatkan.
  7. Topping, panaskan krim kental. Tambahkan potongan dark cooking chocolate. Aduk sampai cokelat larut.
  8. Siram topping di atas bolu gulung.

RESEP CWIE MIE

Cwie Mie

Bahan:
Cwie Mie
Cwie Mie

300 gr mi kering keriting
1 sdm minyak wijen
3 siung bawang putih, cincang halus
1 cm jahe, kupas, parut
200 gr ayam cincang
1/4 sdt garam
1/4 sdt lada bubuk

Kuah:
1 sdm minyak wijen
5 siung bawang putih, cincang halus
1 cm jahe, kupas dan parut
1500 ml air kaldu
2 sdt garam
1 sdt lada bubuk

Pelengkap:
daun selada
pangsit goreng
bawang goreng
daun bawang dan seledri, iris halus

Cara membuat:
1. Didihkan air, masukkan mi kering. Masak sampai mi lunak, angkat langsung siram air matang dingin, tiriskan.
2. Panaskan minyak wijen, tumis bawang putih dan jahe parut sampai harum. Masukkan ayam cincang, aduk-aduk sampai ayam berubah warna.
3. Bubuhi garam dan lada bubuk, aduk rata. Masak sampai matang, angkat.
4. Buat kuah: panaskan minyak wijen, tumis bawang putih dan jahe parut sampai harum, lalu masukkan ke dalam kaldu. Bubuhi garam dan lada, aduk rata, didihkan.
5. Penyajian: taruh beberapa lembar daun selada dan mi basah dalam mangkuk. Beri 1-2 sdm adonan ayam cincang dan pangsit goreng. Sajikan dengan kuah panas dan saus sambal.

Merawat Tas Kulit

Langkah-langkah :
1. Bahan Pembersih
Untuk membersihkan koleksi Anda yang berbahan kulit, carilah bahan-bahan pembersih yang kiranya akan membuat koleksi kulit Anda tahan air dan melembabkan material kulit, serta mengusir noda. Anda bisa menemukan bahan-bahan tersebut dari dapur Anda sendiri, seperti cuka, baking soda dan minyak zaitun. Jika Anda mengoleksi tas dan dompet branded, biasanya penjual akan menawarkan produk-produk khusus untuk membersihkan dan melembabkan material kulit tersebut.

2. Dasar Membersihkan Koleksi Berbahan Kulit
Tuangkan sedikit sabun tangan ke kain microfiber, kemudian usapkan sabun dengan gerakan melingkar ke koleksi kulit Anda. Gerakan melingkar tersebut berguna untuk mengangkat kotoran dari lapisan kulit. Gunakan sedikit air untuk membuatnya sedikit berbusa, namun jangan terlalu basah. Setelahnya, gunakan kain microfiber untuk membersihkan sabun (tidak perlu menggunakan air) dan lap hingga kering. Untuk material kulit seperti sepatu, jangan menggunakan sabun, tetapi gunakanlah cuka.

3. Membersihkan Noda
Jika barang kulit Anda terkena noda, solusinya Anda bisa mengusapkan alkohol dan air langsung pada bagian yang bernoda. Atau Anda bisa juga menggunakan campuran baking soda dan air untuk menghilangkan noda-noda tersebut.

4. Kondisioner Khusus Bahan Kulit
Untuk membersihkan dan melembutkan bahan kulit, campurkan cuka dengan dua sendok minyak zaitun, usapkan campuran tersebut ke koleksi kulit yang ingin Anda bersihkan, kemudian diamkan selama semalaman dan bersihkan di pagi harinya. Jika Anda memiliki kondisioner khusus untuk bahan kulit, tuang beberapa tetes kondisioner dan minyak zaitun pada kain microfiber. Aplikasikan kondisioner tersebut pada permukaan kulit dan tunggu hingga meresap seluruhnya.

5. Yang Harus Dihindari
Ketika membersihkan dan memberikan kondisioner untuk bahan kulit Anda, hindarilah pemakaian produk yang mengandung minyak munk, minyak petrolium, pelarut petrolium, silikon atau minyak lain yang sejenis. Zat-zat yang terdapat dalam minyak tersebut dapat meninggalkan noda atau bahkan merusak bahan kulit. Selain itu, hindari produk-produk yang berpotensi meninggalkan noda yang sulit dibersihkan.

Sebelum menggunakan alat-alat seperti pembersih dan kondisioner khusus tas, sebaiknya lakukan tes kecil apakah kondisioner tersebut benar-benar aman dan tidak meninggalkan noda pada kulit.

MERAWAT RAMBUT RONTOK

Cara merawat rambut rontok alami adalah dengan :
  1. Menggunakan bahan-bahan alami uuntuk merawat rambut sebagaimana telah dijelaskan sebelumnya.
  2. Keramaslah secara rutin dengan sampo yang sesuai dengan jenis rambut, misalnya seminggu 2 kali.
  3. Lakukan creambath secara rutin. Baik di salon maupun dirumah.
  4. Gunakan masker rambut unruk memberikan nutrisi pada rambut dan kulit kepala.
  5. Gunakan produk perawatan yang baik yang berfungsi mengehntikan proses oksidasi zat kimia pada rambut akibat penggunaan kosmetik rambut.

ES CENDOL


Bahan-bahan:

Bahan Cendol:
100 gram tepung beras
50 gram tepung hunkwe
600 ml air
50 ml air suji, dari 2 lembar daun pandan dan 30 lembar daun suji
1 sendok teh garam
5 tetes pewarna hijau tua
700 gram es batu

Bahan Sirop Gula:
300 gram gula merah sisir
200 ml air
1 lembar daun pandan
2 lembar daun jeruk, buang tulangnya
100 gram nangka, potong kotak

Bahan Kuah Santan:
600 ml santan dari 1 butir kelapa
3/4 sendok teh garam
2 lembar daun pandan

Bahan Pelengkap:
7 scop es krim vanilla


Cara membuat:
  1. Cendol, larutkan tepung beras, tepung hunkwe, air, air suji, garam, dan pewarna hijau tua. Masak sambil diaduk sampai meletup-letup dan kental.
  2. Tuang dalam cetakan cendol yang sudah diletakkan di atas baskom berisi air es. Tekan adonan cendol sampai cendol keluar dari saringannya. Sisihkan.
  3. Sirop gula, masak gula merah, air, daun pandan, dan daun jeruk sambil diaduk hingga gula larut. Angkat. Masukkan nangka. Aduk rata.
  4. Kuah santan, masak santan, garam, dan daun pandan sambil diaduk hingga mendidih. Angkat. Biarkan dingin.
  5. Tuang cendol dalam gelas. Sendokkan sirup gula dan kuah santan. Tambahkan es batu dan es krim.

es kopyor


Bahan-bahan :
400 gram daging kopyor
200 gram cincau hijau
500 ml air kopyor
125 ml sirop frambozen
500 gram es serut

Kuah Santan:
600 ml santan dari 1/2 butir kelapa
3/4 sendok teh garam
2 lembar daun pandan, ikat simpul

Bahan Sirop (rebus Sampai Larut):
200 gram gula pasir
150 ml air


Cara membuat:
  1. Kuah santan, rebus santan, garam, dan pandan sambil diaduk hingga mendidih. Biarkan dingin
  2. Campur daging kopyor dan air kopyor. Sendokkan cincau hijau. Tambahkan es serut. Siram dengan sirop dan kuah santan.